Pemko Pekanbaru Dorong Perusahaan Serap Tenaga Lokal

30 April 2025
Kepala Disnaker Pekanbaru Syamsuwir. Foto: Surya/Riau1.

Kepala Disnaker Pekanbaru Syamsuwir. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Tingkat pengangguran terbuka di Kota Pekanbaru mengalami penurunan signifikan pada tahun 2025. Berdasarkan data terbaru, angka pengangguran jauh menurun dibandingkan tahun-tahun sebelumnya yang sempat mencapai 6,4 persen di Pekanbaru.

Kondisi ini menjadi sinyal positif bagi iklim ketenagakerjaan. Namun demikian, pemko tetap waspada dan terus mendorong berbagai upaya untuk menekan angka pengangguran lebih jauh.

“Kami mengajak perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Pekanbaru untuk memprioritaskan tenaga kerja lokal,” kata Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Pekanbaru, Syamsuwir, Rabu (30/4/2025).

Pemberdayaan tenaga kerja lokal menjadi kunci utama dalam mencegah lonjakan pengangguran. Perusahaan bisa memanfaatkan sumber daya manusia lokal yang memiliki kompetensi dan profesionalisme sesuai kebutuhan dunia kerja.

Syamswir mengakui bahwa masih ada tantangan yang harus dihadapi. Salah satunya adalah ketidaksesuaian antara lulusan pendidikan dengan kebutuhan pasar kerja. Kemudian, terbatasnya informasi mengenai lowongan yang sesuai dengan kompetensi pencari kerja.

“Kami tidak tinggal diam. Setiap tahun kami menggelar pameran kesempatan kerja untuk menjembatani kebutuhan industri dengan pencari kerja,” jelasnya.

Salah satu upaya konkret yang telah dilakukan ialah penyelenggaraan Pekanbaru Job Fair yang digelar di Hotel Mutiara Merdeka tahun lalu. Kegiatan ini menjadi ruang pertemuan antara perusahaan pencari tenaga kerja dan masyarakat pencari kerja, khususnya lulusan baru.