
Ilustrasi
RIAU1.COM - Panitia seleksi (Pansel) Asessment jabatan Sekretaris Daerah Riau telah menetapkan peserta yang dinyatakan lulus verifikasi administrasi.
Adapun enam calon Sekdaprov Riau yang dinyatakan lulus administrasi, dari tujuh peserta yang mendaftar tersebut tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Pansel, ktps.08/PANSEL/JPTM/2021 tertanggal 12 April 2021.
Mereka diantaranya, Surya Maulan, Said Mustafa, SF Hariyanto, Said Sarifudin, Ibdra Swandi, dan Herdi Salioso. Sementara satu nama dinyatakan tak lulus karena tidak memenuhi syarat yakni Jenri Salmon Ginting yang juga Asisten I Setdaprov Riau.
"Peserta yang dinyatakan lulus administrasi, selanjutnya wajib mengikuti seleksi kompetensi manajerial dan sosial kulture, sesuai dengan aturan Badan Kepegawaian Negara (BKN), penilaian penyelenggaraan kompetensi pegawai negri sipil. Dari hasil seleksi administrasi oleh Pansel ada 6 orang calon yang lulus," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau, Ikhwan Ridwan, Senin 12 April 2021 pada wartwan.
Untuk jadwal ujian kompetensi manajerial dan sosial kultural terang Ikhwan, akan dilakukan tanggal 19-20 April 2021 di UPT Penilaian Kompetensi BKD Riau.
"Semua peserta yang lulus harus mengikuti seleksi, jika tidak mengikuti dianggap mengundurkan diri. Karena sesuai aturannya yang telah ditetapkan," ujarnya.
Sambung dia, bagi masyarakat yang ingin menyampaikan masukan terhadap calon Sekda Riau, bisa memberikan masukan melalui rekam jejak calon Sekdaprov Riau. Dengan mengirimkannya ke Pansel, UPT BKD Riau, jalan Amal Hamzah, Pekanbaru.
"Rekam jejak juga menjadi pertimbangan dari Pansel untuk menilai calon Sekdaprov Riau. Penelurusan rekam jejak ini terbuka bagi masyarakat dan juga lembaga, silahkan dikirimkan ke UPT BKD Riau, dan dimasukkan dalam amplop tertutup," demikian Ikhwan Ridwan.