Kapolresta Pekanbaru Tegas Tindak Premanisme Demi Iklim Investasi yang Kondusif

16 Mei 2025
Kapolresta Pekanbaru Kombes Jeki Rahmat Mustika. Foto: Surya/Riau1.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Jeki Rahmat Mustika. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Polresta Pekanbaru dengan tegas menyatakan akan menindak aksi-aksi premanisme. Agar, iklim investasi tetap kondusif

“Kami mendukung penuh kebijakan wali kota dalam menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif. Hal ini sangat penting karena berpengaruh langsung terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) serta iklim investasi di kota ini,” kata Kapolresta Pekanbaru, Kombes Jeki Rahmat Mustika usai rapat koordinasi bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Kamis (15/5/2025).

Kehadiran preman dalam berbagai bentuk, termasuk debt collector yang bersikap intimidatif, dapat mengganggu kelancaran aktivitas bisnis. Karena itu, kepolisian berkomitmen untuk memberikan jaminan rasa aman kepada para pelaku usaha dan investor.

Sebagai bagian dari upaya tersebut, Polda Riau akan meluncurkan Tim Raga Anti-Premanisme. Tim ini akan bertugas secara khusus menangani segala bentuk aksi premanisme. Masyarakat dapat melaporkan kejadian melalui layanan darurat 110, baik di Polresta Pekanbaru, Polda Riau, maupun kantor kepolisian terdekat.

“Intinya, kami ingin memastikan bahwa tidak ada ruang bagi aksi anarkis yang dilakukan para preman. Kami siap menindak tegas dan terukur siapa pun yang terbukti melanggar hukum,” tegas Jeki.

Saat ini, pihaknya masih mengedepankan pendekatan persuasif terhadap oknum-oknum yang diduga terlibat aksi premanisme. Namun, jika oknum-oknum tersebut terbukti melakukan tindakan anarkis, penegakan hukum akan dilakukan tanpa kompromi.

“Kami ingin menjadikan Pekanbaru sebagai kota yang aman, nyaman, dan religius, sehingga siapa pun yang datang untuk berinvestasi maupun beraktivitas merasa tenang,” pungkas Jeki.